TUTUP IKLAN
Kota Tangerang Selatan

Peringati Hari Lahir Pancasila Di Masa Pandemi, Lady: Maknai Dengan Gotong Royong dan Berbagi

134
×

Peringati Hari Lahir Pancasila Di Masa Pandemi, Lady: Maknai Dengan Gotong Royong dan Berbagi

Sebarkan artikel ini

TANGERANGRAYA.NET, TANGSEL – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengajak seluruh komponen dimomentum Hari Lahir Pancasila 1 Juni mengamalkan nilai luhur Pancasila untuk bergotong royong berbagi kasih kepada sesama dalam memerangi Covid-19.

Lady M.P Butar mengatakan pemaknaan nilai Pancasila di tengah pandemi Covid-19 ini, lanjut bisa dilakukan oleh siapa saja.

BERITA INI DI SUPPORT OLEH

“Salah satunya dengan terus memperkuat semangat persatuan sebagai perwujudan sila ketiga Pancasila Persatuan Indonesia,” kata Lady, saat dikonfirmasi tangerangraya.net, Senin, (1/5/2020).

Dikatakan Lady memutus penyebaran Covid-19 kuncinya ialah semangat gotong royong kebersamaan dengan memberi dukungan baik kepada masyarakat yang terdampak langsung para pasien dan kepada mereka yang dikarantina serta kepada tim gugus tugas, tim medis dan para relawan.

“Pancasila sebagai Ideologi dan Pedoman hidup dalam tatanan bernegara dan berbangsa, harus senantiasa menjadi penyemangat bangsa Indonesia dalam melawan Pandemi Covid 19 dengan mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila,” jelasnya.

Ia tambahkan di dalam nilai Pancasila ada nilai-nilai cinta kasih, kedamaian, gotong royong serta kebersamaan, yang semua nya berfokus kepada Ketuhanan yang maha esa.

“Maka dari itu mari bersama kita hadapi covid 19 dan kita ber doa agar kita dimampukan untuk melewati pandemi Covid-19 dan kita bisa bangkit dan pulih kembali,” tandasnya.

Laporan : Iwan