TUTUP IKLAN
Kota Tangerang Selatan

Siapkan Benefit, Dewan Demokrat Tangsel Dorong Kinerja RT/RW untuk PAD

50
×

Siapkan Benefit, Dewan Demokrat Tangsel Dorong Kinerja RT/RW untuk PAD

Sebarkan artikel ini

Tangerang Selatan – Anggota DPRD dari Fraksi Demokrat, Wawan Syakir mendorong Pemerintah Kota menyiapkan benefit untuk kinerja RT/RW dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Hal tersebut dikatakan Wawan Syakir ketika menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Ciputat, Rabu, (31/1/2024).

BERITA INI DI SUPPORT OLEH

Wawan mengatakan sebagai upaya mendongkrak kinerja PAD melalui Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), peran RT/RW sangatlah penting.

Tak hanya Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) aja yang narik, tapi RT/RW sebagai struktur yang ada di masyarakat, mereka juga harus bekerja untuk Pemerintahan Kota kita ini,” ungkapnya.

Menurut Wawan, PBB menyumbang 40 persen PAD di Kota Tangsel.
Selain itu, peningkatan kinerja RT/RW di Tangsel, juga memberikan benefit bagi struktur pemerintahan yang paling dekat dengan masyarakat tersebut.

“RT/RW bisa memberi himbauan, agar warga-warganya membayar PBB, supaya apa? Supaya meningkat pendapatan asli daerahnya dari PBB. Karena PBB ini menyumbang hampir 40 persen lah,” terang Wawan.

Maka, kalau misalnya bisa meningkatkan peran RT/RW, maka mereka juga bisa mendapatkan fiskal dalam bentuk tambahan bonus,” tandasnya.

Sementara, Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan menyampaikan pendapat dari Legislator Partai Demokrat itu, menjadi usulan yang baik bagi Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel.

“Ini sangat baik yah usulannya Pak Wawan Syakir. Nanti coba kita sampaikan dengan yang lain. Tapi menurut saya masukannya sangat baik yah,” jelas Pilar.

Sebelumnya, salah seorang warga mempertanyakan soal kenaikan insentif bagi pengurus RT/RW di lingkungannya.

Laporan: STW